Pada artikel kali ini saya akan mebahas tentang komputer. Apa itu komputer?
Komputer menurut yang saya baca, berasal dari kata computare yang artinya menghitung, yaitu komputer didefinisikan sebagai alat yang melakukan proses aritmatika. Selain itu komputer merupakan alat elektronik yang memudahkan mengolah data menjadi informasi untuk memudahkan pekerjaan manusia.
Menurut KBBI, komputer adalah alat elektronik yang bekerja secara sistematis dan cermat untuk mengolah berbagai macam data. Selain itu, menurut V.C. Hamacher, komputer adalah mesin penghitung elektronik yang cepat dan dapat menerima informasi input digital lalu memprosesnya sesuai dengan program yang tersimpan di memori, dan menghasilkan output berupa informasi.
Komputer memiliki elemen utama yaitu:
Perangkat keras atau hardware, yang merupakan alat- alat pendukung untuk menjalankan software contohnya seperti CPU (Central Processing Unit), monitor, RAM (Random Access Memory), VGA (Video Graphics Array), keyboard, mouse, harddisk, dan motherboard
Perangkat lunak atau software merupakan serangkaian instruksi yang dapat disimpan ataupun dijalankan oleh hardware atau perangkat keras seperti aplikasi dan juga sistem operasi yang bekerja, dan juga
Pengguna komputer atau brainware adalah pengguna yang menggunakan komputer
Komputer memiliki fungsi sebagai berikut.
Data input, yaitu untuk menerima data atau informasi dari sumber luar atau perangkat lain
Data processing, yaitu digunakan untuk pengolahan data dan informasi yang diterima dari input dan menghasilkan informasi baru yang dikirim ke output
Data output, untuk menampilkan hasil dari proses data atau informasi kepada pengguna atau perangkat lainnya sesuai dengan kebutuhan masing- masing
Data storage, yaitu adalah media atau tempat untuk menyimpan data atau informasi
Data movement, yaitu untuk memindahkan data dari komputer satu ke komputer lainnya
Selain itu, komputer juga memiliki komponen- komponen yang teridiri atas:
1. Komponen masukan (Input Device)
keyboard, yang berfungsi sebagai alat untuk memasukkan data
mouse, yaitu berfungsi untuk menghubungkan latar monitor dengan pengguna
trackpad, memiliki fungsi yang sama dengan mouse hanya berbeda di bentuk saja
scanner, yaitu berfungsi untuk memindai gambar yang akan dimasukkan menjadi data digital
2. Komponen proses (Processing Device)
prosesor, adalah salah satu komponen yang paling penting yang berfungsi sebagai tempat pemrosesan data
motherboard, berfungsi sebagai tempat semua komponen berhubungan
power supply, berfungsi untuk mengubah arus atau tegangan AC menjadi DC
VGA card, berfungsi untuk menghubungkan motherboard dengan monitor
3. Komponen Penyimpanan (Storage Device)
memori, berfungsi mengolah data dan instruksi pada komputer dan juga menyimpan aktivitas komputer untuk sementara
harddisk, yaitu berfungsi untuk menyimpan data pada komputer
4. Komponen keluaran (Output Device)
monitor adalah komponen yang berfungsi untuk manampilkan proses data atau informasi yang dikerjakan oleh komputer
printer adalah salah satu komponen komputer yang menghasilkan pengolahan data berupa hard copy
speaker adalah komponen komputer yang berfungsi untuk menampilkan atau mengeluarkan hasil pengolahan data yang berupa suara atau bunyi.

0 komentar:
Posting Komentar