Mei 27, 2021
0

Pada artikel kali ini, kita akan membahas beberapa unsur yang mempunyai tujuan untuk publikasi dan promosi. Dimana yaitu seperti sebuah logo, poster dan juga video. Tiga komponen tersebut dapat digunakan untuk ajang publikasi dan juga promosi. Karena salah satu tujuan dari ketiga komponen tersebut merupakan promosi dan juga publikasi. Pada artikel sebelumnya, kita pernah membahas konsep dari ketiga unsur tersebut yaitu logo, poster, dan juga konsep video.



Pertama tama kita akan membahas tentang logo. Logo dapat jelaskan sebagai berikut.

Logo merupakan sebuah identitas atau jati diri dari sebuah produk maupun perusahaan dan Lembaga lainnya. Pembuatan logo dapat dibuat dengan menggunakan bantuan golden ratio. Beberapa brand terkenal seperti halnya pepsi, dalam pembuatan logonya menggunakan bantuan golden ratio. Pembuatan logo tentu harus memperhatikan keunikan, keindahan dan juga arti dari logo tersebut. Maksud dari arti logo yaitu seperti filosofi dari logo tersebut, dimana setiap komponen di dalam logo tersebut mempunyai makna yang dapat diartikan dan juga dapat dijeankan kepada masyarakat awam. Pembuatan logo ini tentu tidak lah mudah karena membutuhkan keahlian dan juga niat dalam membuatnya.

Setelah logo, komponen yang dapat digunakan sebagai media aplikasi selanjutnya adalah poster. Dimana poster dapat digambarkan seperti di bawah ini.

Poster, seperti yang telah kita bahas merupakan sebuah media cetak yang bertujuan untuk publikasi atau promosi. Poster biasa di tempel di tempat tempat yang banyak orang lewati atau banyak orang yang akan melihatnya karena tujuannya yaitu mempromosikan. Di dalam poster ini banyak yang dapat di publikasikan ataupun di promosikan. Seperti dengan tujuan publikasi, dapat mempublikasikan sebuah berita atau ajakan tentang sesuatu yang ingin mengikutsertakan orang banyak. Untuk tujuan promosi, yaitu dapat berupa promosi produ, jasa, ataupun juga barang, serta sebuahbrand atau perusahaan. Selain itu di dalam poster juga terdapat lowongan pekerjaan yang tersedia.

Komponen yang memiliki banyak tujuan dan manfaat selanjutnya yaitu video. Dimana video juga salah satu tujuannya yaitu untuk mempromosikan atau untuk mempublikasikan suatu hal.

Video adalah teknologi menangkap, mereka, atau juga menampilkan gambar yang bergerak. Seperti sebelumnya kita pernah membahas bagaimana konsep video dengan penjelasannya. Video juga dapat digunakan sebagai ajang atau sebagai media promosi dan juga publikasi. Pada masa sekarang ini, orang banyak menggunakan video untuk mempromosikan barang dagangannya, jasa, ataupun sebuah instalasi atau pendidikan. Video tersebut di unggah di media social seperti Instagram, youtube, maupun di unggah di facebook untuk mempromosikannya.

Demikian yang dapat dijelaskan pada artikel kali ini, semoga teman teman dapat mengerti dan bermanfaat juga bagi kita semua. Sekian teman teman, terima kasih sudah berkunjung!!!

 

0 komentar:

Posting Komentar